Kamis, 07 Juni 2012

Seminar Nasional Entrepreneurship


alt
Jombang- Sebagai bentuk dukungan agar mahasiswa dan semua warga Unipdu memiliki jiwaentrepreneur, Unipdu mengadakan Seminar Nasional enterpreneurship dengan tema “Membangun Entrepreneurship, Memupuk Kemandirian Sejati” (Selasa, 5 Juni). Seminar ini banyak menarik perhatian mahasiswa dan civitas akademika unipdu. Terbukti, ruangan seminar dipenuhi baik oleh mahasiswa maupun dosen Unipdu.


Seminar ini menghadirkan 2 orang narasumber yaitu, Bentek Hijani seorang praktisi enterpreneurship dari Singapura dan Rektor Unipdu Prof. Dr. H. Ahmad Zahro, MA. Dan Dr. siti Qomariah sebagai moderator.
Rektor Unipdu sebagai narasumber pertama menyampaikan berbagai motivasi enterpreneurship dengan mencontohkan Rasulullah sebagai teladan. Menurut beliau banyak ajaran Rasulullah SAW yang mendukung jiwa enterpreneurship. “Ada hadist yang mengatakan bahwa mukmin yang kuat lebih dicintai Allah dari pada mukmin yang lemah,” demikian kata Prof. Zahro dengan penuh semangat.
Bentek Hijani sebagai narasumber kedua menjelaskan tentang bagaimana seorang enterpreneur harus bertindak tepat agar meraih kesuksesan. Menurut dia, di abad ke 21 ini alat yang benar adalah faktor penting untuk meraih kesuksesan. “Pada abad ke 21 ini, semuanya dituntut cepat, jadi orang bisa sukses jika bijak dalam memilih alat”, tegas lelaki yang juga sebagai motivator itu.
alt
Seminar ini dilaksanakan sebagai upaya untuk menyambut diberlakukannya MKA (Mata Kuliah Alternatif) semester depan yang merupakan mata kuliah unggulan di Unipdu. Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan ketrampilan-ketrampilan alternatif. Dengan demikian, diharapkan alumni mahasiswa Unipdu tidak akan jobless dan tidak tergantung pada orang lain.(Reporter Kampus : Qurratul Aini, FBS, IV)

Sumber : www.unipdu.ac.id
Link Berita : Berita dari Unipdu Jombang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar